Rabu, 12 Oktober 2011

Sony VAIO CA15FG

Sony VAIO CA15FG


Selain unggul dari sisi hardware dan software, perwajahan serba luks menjadikan model C terbaru ini tampil begitu bersinar. 
Di antara jajaran VAIO yang pernah ada, seri CA terbaru (hadir dengan pilihan CA15FG dengan CPU Intel Core i5 dan CA16FG dengan i7) tampaknya paling atraktif dengan polesan warna neon yang mencerminkan hidup cerah ceria.
Kesan ngejreng di VAIO seri VPC-CA15FG yang kami coba jelas tergambar melalui bagian cover dan area palmrest keyboard yang terbuat dari bahan plastik akrilik. Bahan bening ini mudah memantulkan cahaya dengan kesan berpendar sehingga warna casing tampak menyala, bahkan dalam suasana temaram. Namun, kesan ceria lebih terlihat pada model dengan warna jingga, hijau, dan pink dibandingkan warna hitam dan putih.
Selepas menyajikan perwajahan fisik yang memang cantik, VAIO CA ternyata juga siap menampilkan segudang fasilitas yang menunjukkan inner beauty-nya sebagai notebook multimedia dan gaming. Ini terlihat dari kombinasi prosesor Intel i5-2410M 2,3 GHz, RAM DDR3 4 GB, dan harddisk 500 GB. Spesifikasi ini membuatnya masuk di segmen mid-end dengan kinerja yang lumayan tangguh. Kinerja grafisnya pun didukung chip grafis terintegrasi Intel HD 3000 yang lebih hemat daya dan chip terpisah Radeon HD6630M untuk tampilan grafis yang lebih bertenaga. Alhasil, Anda bisa memilih apakah notebook hanya dipakai untuk melakukan aktivitas office atau akan dipakai memainkan game 3D dengan tampilan visual lebih digjaya.  
Selain fasilitas IO standar, seri CA meraih poin lebih lewat port HDMI, USB 3.0, webcam berteknologi khas Exmor HD, keyboard dengan backlit dan cardreader yang sudah mendukung standar SDXC (kapasitas lebih dari 32 GB). Aplikasi bawaan pun sangat banyak termasuk Microsoft Office Starter 2010.
Jika Anda termasuk orang yang mudah panik ketika laptop tiba-tiba ngambek akibat diserang virus atau mengalami kerusakan sistem, solusi di VAIO CA akan membuat hati Anda lebih tenang. Lewat fasilitas VAIO Care Rescue, Anda cukup menekan tombol ASSIST untuk menjalankan program pemulihan (recovery) secara praktis dan otomatis. Selanjutnya, notebook akan mengembalikan sistem ke kondisi awal yang “bersih”. Anda yang tiba-tiba ingin ber-Internet tanpa perlu masuk ke sistem Windows juga bisa memanfaatkan akses cepat melalui shorcut Web berbasiskan aplikasi Splashtop. Dua fasilitas ini akan terlihat menarik bagi pengguna yang ingin serba mudah tanpa perlu dipusingkan dengan langkah manual.
(Deny Prasetyo)
****
Dengan segala fasilitas hardware dan software yang terbilang lengkap ini VAIO CA sudah tergolong bagus sebagai notebook serba ada. Satu hal yang perlu diperhatikan adalah fasilitas dual-grafis yang kinerjanya harus dipilih sesuai kebutuhan. Sebaiknya, Anda pilih aplikasi apa saja yang akan dijalankan memanfaatkan grafis Radeon HD6630. Setelah mencoba di sana-sini, kami merasa notebook VAIO CA memang memiliki desain dan fasilitas yang sama kerennya. Karena itu, harganya yang mendekati Rp10 juta memang layak disematkan pada notebook ini.

Hasil Pengujian
Dengan spesifikasi yang amat mirip, ThinkPad Edge E420S dari Lenovo cocok dibandingkan dengan VAIO CA. Hasilnya, semua skor aktivitas komputasi menunjukkan nilai yang hampir sama. Sedikit perbedaan muncul pada daya tahan baterai. Harddisk yang lebih besar dan tambahan grafis Radeon HD6630M di VAIO CA membuat kapasitas 5300 mAh menjadi terlihat sama dengan kapasita 4400 mAh di Edge E420S. Yang paling mencolok tentu saja adalah kemampuan grafis Radeon HD6630 di VAIO CA yang memang lebih unggul dari Intel HD 3000.
Pengujian
Lenovo ThinkPad Edge E420s
Sony VAIO VPC-CA15FG
Sysmark 2007 v1.06
178
176
Cinebench R11.5
2,61
2,52
PCMark Vantage
5547
5368
3DMark Vantage
1571
3657
Encoding video
8 menit 23 detik
8 menit 39 detik
Encoding audio
1 menit 19 detik
1 menit 20 detik
Daya Tahan Baterai
Memutar HD Video
2 jam 7 menit
2 jam 25 menit
Battery Eater
5 jam 7 menit
4 jam 56 menit

Spesifikasi Sony Vaio VPC-CA15FG
Prosesor
Intel Core i5-2410M (2,3 GHz, 3 MB L3 Cache)
RAM
4GB, DDR3 667 MHz
Chipset
Intel HM65 Express (ID0104)
Kartu Grafis
Intel HD 3000 + Radeon 6630M 1GB
Harddisk
500 GB SATA
Optical drive
DVD±RW
Fasilitas
WiFi b/g/n, LAN, card reader (4-in-1), USB 2.0 (x3), USB 3.0 (x1), Webcam 1,3MP, VGA-out, HDMI, Bluetooth 2.1 + EDR.
Layar
14 inci LED, resolusi 1366x768 pixel
Kartu suara
Realtek ALC269
Sistem Operasi
Windows 7 Home Premium
Baterai
5300 mAh
Dimensi
34,2 x 23,5 x (3-4) cm
Bobot
2,34 kg
Garansi
1 tahun
Situs Web
Harga kisaran*
Rp9.999.000
* Sony Indonesia, (021) 2994 8800; Minggu pertama Juni 2011


VAIO Gate

Sony menghadirkan menu “VAIO Gate” yang mirip dengan menu pada MacOS. Beberapa feature dan aplikasi terpampang di taskbar khusus yang memudahkan aktivasinya.  


Tombol VAIO
Tombol default ini berguna untuk melihat Media Gallery yang berisi foto dan video. Namun, fungsinya bisa diubah di bagian Control Center menjadi shortcut untuk volume, brightness, zoom, menjalankan aplikasi, dan fungsi lainnya.  

USB 3.0
Sebuah port USB 3.0 yang diapit port HDMI dan USB 2.0 menjadi salah satu kelengkapan menarik di seri CA. Sekarang sudah banyak storage yang memanfaatkan koneksi ini.




 
Plus     : Desain cantik; grafis hibrida; koneksi I/O cukup lengkap; dukung USB3.0 dan SDXC; banyak aplikasi.
Minus : Harga cukup mahal; tanpa FireWire.

Skor Penilaian

- Kinerja             : 4,5
- Fasilitas           : 4,25
- Penggunaan    : 4,5
- Harga               : 3
- Skor Total        : 4,13

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Lady Gaga, Salman Khan